Apple Siap Ganti iPhone X dengan Masalah FaceID


Bocoran dokumen yang dikirim oleh Apple kepada Penyedia Layanan Resmi Apple menyebutkan bahwa raksasa teknologi asal AS itu telah merinci proses yang harus diikuti oleh staf layanan mereka saat berhadapan dengan unit iPhone X yang memiliki masalah FaceID.

Mengutip GSM Arena, tampaknya masalah FaceID ada hubungannya dengan kamera belakang perangkat, seperti yang dikatakan dalam dokumen. Langkah pertama, staf layanan harus melakukan tes diagnostik untuk melihat apakah masalah FaceID dapat diselesaikan dengan perbaikan kamera belakang.

Apabila hal itu tidak menyelesaikan masalah, staf layanan Apple dapat memulai proses penggantian dengan menawarkan kepada pengguna untuk menukarkan perangkat mereka dengan yang baru.

Hingga saat ini, belum ada informasi resmi dari Apple mengenai hubungan antara kamera belakang dan FaceID.

Sejumlah pengguna iPhone X sempat menyatakan melalui Reddit beberapa bulan lalu bahwa staf layanan perbaikan perangkat Apple Genius Bar mengonfirmasi terhubungnya kamera True Depth dan lensa telephoto. (inilah.com)


Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Apple Siap Ganti iPhone X dengan Masalah FaceID"

Posting Komentar