Yuk, Membuat Oreo Alpukat Dessert Box yang Tengah Populer!


* Rasanya unik dan lezat, cara membuatnya pun mudah!
Kuliner kini menjadi hal yang cukup paling dicari mayoritas netizen dalam berselancar di dunia maya. Hal ini pula yang membuat banyak food vlogger hadir dengan beragam channel YouTube mereka. Satu hidangan pencuci mulut yang tengah populer di kalangan food vlogger adalah dessert box, yakni dessert yang terdiri dari beberapa lapisan dan disajikan dalam kotak, tanpa cara memasak yang sulit. Kali ini, Kartini mengajak Anda mengintip resep Oreo Alpukat Dessert Box yang dapat menjadi rekomendasi sajian untuk anak-anak di rumah. Apa saja bahannya dan cara membuatnya? Simak!

Lapisan 1: Ambil beberapa keping biskuit oreo yang sudah dipisahkan dengan krimnya (secukupnya), lalu tumbuk atau hancurkan, masukkan ke dalam box sebagai lapisan pertama atau paling bawah.

Lapisan 2: Siapkan 300 gr buah alpukat, 7o ml susu cair, dan 1 sachet susu kental manis. Blender semua bahan hingga halus, dan letakkan ke dalam box sebagai lapisan ke dua setelah bubuk oreo.

Lapisan 3: Ambil 200 ml whipped cream cair lalu aduk menggunakan mixer hingga menyatu dan kaku, sisihkan. Lalu masukkan 100 ml susu cair, 30 gram cokelat, 1 sdt agar-agar ke dalam panci dan masak hingga mendidih. Diamkan sejenak lalu campurkan ke dalam adonan whipped cream. Aduk hingga merata, kemudian masukkan ke dalam box sebagai lapisan ketiga.

Lapisan 4: Tim 250 gr milk cokelat dan 50 gr butter hingga mencair, sisihkan. Lalu ambil 250 whipped cream cair dan masak di dalam panci hingga menghangat, lalu campurkan dengan cokelat yang telah mencair tadi. Aduk hingga merata, dan masukkan ke dalam dessert box sebagai lapisan terakhir.

Sebagai topping, Anda dapat menambahkan kacang tanah yang telah disangrai, atau sesuai selera. Masukkan dessert box ke dalam lemari es hingga dingin, kemudian sajikan. Selamat Mencoba! (*)

Sumber : MajalahKartini.co.id


Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Yuk, Membuat Oreo Alpukat Dessert Box yang Tengah Populer!"

Posting Komentar