Seliweran di London, Ratusan Taksi Pamerkan Wisata Indonesia


Tidak hanya mempromosikan pariwisata Indonesia lewat acara World Travel Mart London, Kementerian Pariwisata rupanya juga punya agenda ciamik untuk memikat hati turis.

Tak tanggung-tanggung, branding pariwisata Indonesia ini dilakukan dengan melibatkan 350 Black Cab Taxi yang ada di London.

Black Cab Taxi sendiri merupakan alternatif transportasi yang menjadi ikon kota London. Maka, tak heran jika branding pun dilakukan dengan cara mengubah penampilan Black Cab Taxi yang kerap seliweran di kota London.

Melalui unggahan Menpar Arief Yahya di Instagram, dapat dilihat bahwa Black Cab Taxi tersebut kini dibalut foto-foto destinasi wisata di Indonesia. Wow banget, kan?


Diketahui, ada 350 taksi yang memiliki full wrap foto destinasi wisata dan budaya Indonesia. Foto yang ditampilkan antara lain adalah Danau Toba, Gunung Bromo, Siallagan Samosir, Kawah Ijen, Pulau Padar, Pulau Komodo, Raja Ampat, Jakarta, Tari Gandrung, Tari Legong, dan Gebogan.

Selain taksi, Kementerian Pariwisata juga melakukan promosi dengan 10 Open Great Bus yang dibungkus di bagian mega rear dengan destinasi wisata serupa.

Tak hanya itu, ada tambahan 3 Open Great Bus yang dibalut full wrap dengan destinasi Candi Borobudur, Gebogan, Tari Legong, Pulau Padar, NTT, dan Pura Ulundanu Beratan.

Duh, siapa yang mendadak ingin ke London demi mencoba taksi dan bus ini. [Guideku. com]

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Seliweran di London, Ratusan Taksi Pamerkan Wisata Indonesia"

Posting Komentar